Peristiwa

Seorang Wisatawan Ditemukan Tewas di Pantai Toronipa

×

Seorang Wisatawan Ditemukan Tewas di Pantai Toronipa

Sebarkan artikel ini

Konawe, suarakendari.com-Kisah kehilangan seseorang selalu menjadi cerita yang menyentuh hati. Terlebih jika seseorang itu masih berusia muda dan wafat dalam kondisi yang tidak diketahui sebelumnya. Hal itulah yang terjadi pada Delon, seorang pria berusia 30 tahun asal Desa Latompe, Kecamatan Lawa, Kabupaten Muna Barat.

Minggu, 26 November 2023, menjadi hari yang kelam bagi Delon dan keluarganya. Saat itu, bersama rombongan perusahaan tempatnya bekerja, Delon mengunjungi Wisata Pantai Toronipa, Kecamatan Soropia, Kabupaten Konawe. Namun, kunjungan itu berakhir tragis. Delon hilang saat mandi di laut, dan ditemukan tewas oleh salah satu penjaga gazebo di pinggir pantai.

Kapolresta Kendari Kombes Pol Muh Eka Fathurrahman menjelaskan bahwa setelah Delon bersama beberapa rekannya turun ke laut, tidak lama kemudian Delon hilang. Louhan bersama beberapa pengunjung menolong Delon dan mengangkatnya ke darat. Namun sayangnya, Delon sudah tidak bernapas. “Upaya pertolongan pertama dilakukan dan Delon kemudian dibawa ke rumah sakit terdekat, tapi nyawa Delon sudah tidak tertolong,”kata Eka.

Ketinggian air laut pada waktu itu hanya setinggi dada orang dewasa, dan keadaan ombak laut juga tenang. Cuaca pun sedang mendung. Kombes Pol Muh Eka Fathurrahman mengemukakan dugaan bahwa kemungkinan Delon tenggelam karena dalam keadaan mabuk alkohol.

Kematian Delon membawa duka mendalam bagi keluarga, kerabat, dan teman-temannya. Kepergian orang yang dicintai selalu meninggalkan luka yang panjang.  Ys

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!