Bangun Negeri

Pemerintah Pusat Dukung Sepenuhnya Baubau Sebagai Hub Maritim

×

Pemerintah Pusat Dukung Sepenuhnya Baubau Sebagai Hub Maritim

Sebarkan artikel ini

BAUBAU, suarakendari.com-Pemerintah Pusat Republik Indonesia memberikan dukungan kepada pemerintah Kota Baubau atas inisitif mendorong Baubau sebagai hub maritim dalam upaya membangun Indonesia sebagai Poros Maritim Dunia. Pemerintah pusat diwakili oleh Didien Junaedy sebagai Penasehat   Umum   Menteri   Pariwisata   dan   Ekonomi   Kreatif] Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Ir.Amal Yos, MM selaku Asisten   Deputi   Hilirisasi   Sumber   Daya   Maritim   Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi dan M.Rachmad Mulianda selaku Direktur   Kelautan   Dan   Perikanan Kementerian   Perencanaan Pembangunan Nasional/ Badan Perencanaan Pembangunan Nasional turut membubuhkan tandatangan sebagai dukung atas deklarasi Kota Baubau sebagai hub maritime.

Sementara dari daerah turut hadir Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara, dalam hal ini diwakili oleh: Kepala Bidang Infraktur Bappeda Provinsi Sulawesi Tenggara, Pemerintah Kota Baubau, dalam hal ini diwakili oleh: Walikota Baubau Bupati/Walikota, Asosiasi Profesi, Himpunan Ahli Pengelolaan Pesisir Indonesia.

Dalam deklarasi ditandatangani di Kota Baubau pada tanggal 29 Mei 2024 sebagai komitmen bersama dalam mewujudkan visi Baubau sebagai Hub Maritim di Wilayah Sulawesi yang maju, berdaya saing, berbudaya, dan berkelanjutan para pihak menyatakan dukungan mereka sepenuhnya;

Pertama mendukung sepenuhnya upaya menjadikan Kota Baubau sebagai Hub Maritim di Wilayah Sulawesi yang maju, berdaya saing, berbudaya, dan berkelanjutan.

Kedua, bersama-sama berkomitmen untuk mengembangkan potensi maritim Kota Baubau dan wilayah sekitarnya melalui sinergi dan kolaborasi antar pemangku kepentingan.

Ketiga, memperkuat koordinasi dan kerja sama dalam perencanaan, pembangunan, serta pengelolaan sektor maritim di Kota Baubau dan wilayah sekitarnya.

Keempat,    Mendorong       investasi       dan       pengembangan infrastruktur pendukung untuk  mewujudkan Kota Baubau sebagai  Hub  Maritim  yang  modern  dan berkelanjutan.

Kelima menjaga kelestarian lingkungan laut dan sumber daya kelautan serta mempromosikan budaya maritim sebagai bagian  dari  pengembangan  Kota  Baubau sebagai Hub Maritim.

Ada pun pertimbangan dilaksanakannya deklarasi yakni semangat persatuan dan kesatuan dalam membangun Indonesia sebagai Poros Maritim Dunia, dan dengan mempertimbangkan posisi  strategis  Sulawesi  Tenggara  Kepulauan,  meliputi  Kota Baubau, Kabupaten Buton, Kabupaten Buton Selatan, Kabupaten Buton Tengah, Kabupaten Buton Utara, dan Kabupaten Wakatobi di Pulau Sulawesi dan Perairan Laut Banda sebagai salah satu alur laut kepulauan Indonesia. Potensi sumber daya maritim di wilayah Kota Baubau,  Kabupaten Buton, Kabupaten Buton Selatan, Kabupaten Buton Tengah, Kabupaten Buton Utara, dan Kabupaten Wakatobi.

Kebutuhan  untuk  memperkuat integrasi  ekonomi  maritim  dan konektivitas antar wilayah di Indonesia Timur. Komitmen  untuk  mendukung  pembangunan  nasional  melalui pengembangan sektor maritim yang berkelanjutan. SK

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!