Peristiwa

Kecelakaan terjadi di Perbatasan Kolaka – Kolut, Tiga Mobil Masuk Jurang

×

Kecelakaan terjadi di Perbatasan Kolaka – Kolut, Tiga Mobil Masuk Jurang

Sebarkan artikel ini

Kolaka, suarakendari.com – Kecelakaan lalulintas kembali terjadi di Jalan Tamborasi, Kabupaten Kolaka, pada Jumat, (3/6/2022) sekira pukul 15:30 wita.”

Dari kiriman video amatir yang diterima redaksi SuaraKendari.Com,terlihat beberapa korban tengah dievakuasi oleh pihak kepolisian dan masyarakat sekitar. Tiga unit mobil tersebut jatuh ke dalam jurang, korban diantaranya anak usia 12 tahun yang berhasil dievakuasi oleh warga yang melintas.

Kasi Humas Polres Kolaka, Aipda Arif Afandi mengatakan bahwa kejadian itu terjadi di perbatasan Kolaka dan Kolaka Utara.

“Kejadiannya sekitar jam 3 lewat, perbatasan Kolaka dan Kolut,” singkat Arif.

Saat ini pihaknya telah melakukan upaya evakuasi terhadap para korban kecelakaan itu dan belum mengetahui pasti apa penyebabnya.

“Saya belum bisa jelaskan lebih rinci saya masih menunggu info dari Sat Lantas,” pungkasnya. Ys

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!