Pemilu 2024

Hadiri Pertemuan Simpatisan, Anies Ajak Warga Kendari Menangkan Perubahan

×

Hadiri Pertemuan Simpatisan, Anies Ajak Warga Kendari Menangkan Perubahan

Sebarkan artikel ini

Kendari, suarakendari.com– Calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan, menghadiri pertemuan simpatisan di Hotel Claro Kendari, Sulawesi Tenggara, Selasa (9/1).

Ketua Tim Kampanye Daerah Provinsi Sulawesi Tenggara, Ali Mazi, menyampaikan bahwa kehadiran Anies dalam pertemuan ini sebagai upaya untuk mewujudkan perubahan.

“Capres kita (datang ke sini) melihat langsung apakah Sultra menginginkan kemajuan dan perubahan,” ujarnya.

Anies pun mengaku merasakan semangat perubahan yang luar biasa. Betapa tidak, ratusan simpatisan dari 17 kabupaten/kota di seluruh Sulawesi Tenggara ini berkumpul di Kendari dengan biaya sendiri, tanpa dimobilisasi.

“Rupiah bisa membawa orang untuk berkumpul, tapi tidak bisa membangkitkan semangat seperti di sini,” katanya.

Karena itulah, dalam kesempatan tersebut, Anies mengajak para simpatisan untuk terus menggaungkan perubahan supaya harga sembako tak lagi mahal, solar tak lagi langka, dan biaya pendidikan serta kesehatan menjadi murah.

Tidak hanya itu, mengingat Kendari sangat kaya akan sumber daya mineral, Anies pun menekankan bahwa sektor itu mestinya diperuntukkan bagi tenaga kerja Indonesia.

Ia akan memprioritaskan tenaga kerja Indonesia untuk bekerja di sektor pertambangan, bukannya didominiasi tenaga asing seperti yang terjadi saat ini.

“Republik ini berjanji untuk menghadirkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat, bukan hanya sebagian. Inilah yang akan kita kerjakan,” tandasnya. SK

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *