Peristiwa

Empat Korban Tenggelam di Baubau Ditemukan Tak Bernyawa

×

Empat Korban Tenggelam di Baubau Ditemukan Tak Bernyawa

Sebarkan artikel ini

Bauabau, suarakendari.com-Empat korban hilang terseret di sungai ngkaring-ngkaring, Kota Baubau akhirnya ditemukan dalam kondisi sudah tak bernyawa. Para korban  ditemukan sekitar kurang lebih 1 KM dari lokasi awal terseret arus.

Komandan SAR Baubau, Susandi mengatakan keseluruhan korban ditemukan terpisah dalam jarak berjauhan. “Korban atas nama Rama dan Tri ditemukan sekitar satu kilo meter dari lokasi hilangnya korban ditemukan pukul 20.00 wita,”kata Susandi.

Sedangkan dua korban lainnya, yakni, Yayat dan Jamal dibtejukan sekitar 500 meter dari lokasi kejadian awal.

Selain empat korban meninggal, tiga orang  lainnya yang selamat kini dirawat di puskermas Bungi.

Seperti dilaporkan sebelumnya, Tim Rescue Pos SAR Baubau melakukan pencarian terhadap empat warga yang di laporkan terseret arus sungai Ngkaring – ngkaring Kec. Bungi Kota Baubau.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Kendari, Aris Sofingi mengatakan, Pada Sabtu (12/3/2022) pukul 16.30 wita Comm Centre KPP Kendari menerima informasi dari Iptu Bustam Kapolsek Bungi yg melaporkan telah terjadi air bah dan menyeret 7 orang warga, dimana 3 orang berhasil selamat dan 4 orang masih dalam pencarian di sungai Ngkaring-ngkaring Kec. Bungi Kota Baubau.

“Berdasarkan laporan tersebut diatas, pada pukul 16.45 wita. Tim Rescue Pos SAR Baubau dengan menggunakan rescue car diberangkatkan menuju lokasi untuk memberikan bantuan SAR,”Kata Aris Sofingi.

Adapun data korban yang selamat,yakni Yuyun (Selamat),Laode Arisma (Selamat), Alfandi (Selamat).  Sk

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *