BUTENG, suarakendari.com– Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Tenggara (Sultra) melalui Dinas Sumber Daya Air (SDA) dan Bina Marga Sultra benahi sejumlah ruas jalan dan bangun talud pengaman pantai di Buton Tengah (Buteng) agar tidak terjadi abrasi pantai.
Penjabat (Pj) Gubernur Sultra, Andap Budhi Revianto mengatakan, dari Dinas SDA dan Bina Marga Sultra ada alokasi dana di Kabupaten Buton Tengah diantaranya rehabilitasi jalan BTS sampai Pelabuhan Wamengkoli dengan target 1.600 meter dan anggaran Rp4 miliar sekian.
“Kemudian juga pembangunan talud pengaman pantai Desa Napa dengan pagu sebesar Rp1,4 miliar. Kemudian juga pembangunan talud pengaman pantai Desa Wakambangura pagu sebesar Rp1,4 miliar termasuk juga pembangunan talud pengaman pantai Desa Wakambangura Satu pagunya juga Rp 1,4 miliar,” kata Pj Gubernur saat melakukan kunjungan kerja Ke Kabupaten Buteng, Jumat (19/4/2024).
Sementara itu, Kepala Dinas SDA dan Bina Marga Sultra, Pahri Yamsul. menyampaikan, sesuai arahan Pj Gubernur pihaknya ada kegiatan di Buteng yang terus diawasi.
“Sesuai arahan Bapak Pj Gubernur terutama jalan arah wamengkoli dan talud pengaman pantai wakambangura satu dan wakambangura dua karena itu abrasi pantainya besar sekali dan kemudian kita bangun talud pengaman di Desa Napa karena masyarakat terancam ombak besar dilaut,”jelas Pahri.
Pahri menambahkan, pekerjaan tersebut segera dilaksanakan karena sudah selesai desain dan tahap reviu dari inspektorat. Kata dia, sekarang sudah masuk proses lelang.
“Alhamdulillah segera terealisasi sesuai harapan Pak Pj dan masyarakat segera menikmati. Jadi kita untuk di Buton Tengah tahun ini hampir Rp10 miliar dan segera terealisasi,” ungkapnya. Ys